Jumat, 20 Agustus 2010

Tim Nas U-16 Butuh Pematangan Lagi

Pelatih kepala timnas U-16 Indonesia Mundari Karya mengaku cukup puas dengan penampilan para pemainnya saat ini. Walau demikian, dia juga menegaskan jika timnya masih harus menjalani proses pematangan untuk bisa bermain mengesankan pada gelaran AFF U-16 Championship pada 20-26 September mendatang di Stadion Manahan, Solo, Jateng.

"Target awal kita adalah tampil tidak mengecewakan di AFF U-16 Championship 2010 di Solo. Setelah itu baru kita bicara pencapaian di AFC U-16 Championship Tashkent," ungkap Mundari Karya, Rabu (18/8) malam.

Event di Tashkent, Uzbekistan, baru akan dilangsungkan 23 Oktober hingga 7 November dengan diikuti 16 tim terbaik Asia. Timnas Indonesia lolos ke putaran-final AFC U-16 Championship ini setelah tampil mengesankan pada babak kualifikasi tahun 2009. Sebagian besar pemain yang tampil di babak kualifikasi tersebut masih menjadi tulang-punggung pada timnas U-16 Indonesia saat ini, karena usianya rata-rata masih di bawah 16 tahun. Mundari bahkan mencoba meningkatkan kekuatan timnya dengan memasukkan dua pemain tambahan dari hasil rekrutmen seleksi bakat Liga Pendidikan Indonesia (LPI), yang usianya baru 15 tahun.

"Sejauh ini hubungan personal di antara para pemain sangat baik, mereka kompak," jelas Mundari Karya.

Dia hanya cukup dirisaukan dengan kewajiban mencoret dua pemain untuk memastikan jumlah mereka menjadi 23 orang saja.

"Kerjasama antar lini sudah cukup baik. Tetapi proses pematangan pemain di setiap posisi itu harus lebih ditingkatkan," katanya.

Selama bulan Ramadhan ini timnas U-16 Indonesia berlatih pagi dan sore hari di Sawangan. Mundari Karya menjadwalkan beberapa kali ujicoba lagi sebelum para pemain diliburkan beberapa hari sebelum dan setelah hari raya Lebaran. Libur hari Raya Idul Fitri kemungkinan akan dipersingkat karena mereka harus segera memusatkan perhatiannya ke AFF U-16 Championship di Solo.

Dari uji coba yang telah dilakoni selama ini timnas U-16 Indonesia belum terkalahkan. Terakhir, Rabu sore, mereka bermain baik dengan mengalahkan Urakan FC 2-0 melalui gol Angga menit ke-25 dan Hadi menit ke-60. Sabtu (21/8) mereka kembali akan berujicoba, dengan tim Villa 2000 Pamulang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar