Kamis, 23 September 2010

SBY Doakan Tim Indonesia Juara di Afsel

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan doa dan dukungannya kepada kontingen muda Indonesia yang akan berlaga dalam perebutan Piala Danone 2010 di Afrika Selatan.

"Kita doakan anak-anak kita supaya mereka menang di Afrika Selatan," tuturnya ketika keluar dari Stadion Madya Gelora Bung Karno, Kamis (23/9/2010), kepada Kapolri Jendral Pol Bambang Hendarso Danuri dan istri serta Panglima TNI Jendral TNI Djoko Santoso dan istri, yang melepasnya.

Kontingen Piala Danone U-12 beranggotakan 14 pemain muda asal Malang yang menang dalam laga yang sama di dalam negeri. Para pemain yang berasal dari Sekolah Sepak Bola (SSB) Banteng Muda ini akan berangkat menuju Afsel pada tanggal 27 September dan kembali ke Tanah Air pada tanggal 5 Oktober mendatang.

SBY pun sempat menyambangi tim ini sebelum menaiki mobil dinasnya. "Pak Presiden tadi bilang dukung supaya kita menang. Dia juga pesan jangan lupa berdoa dan kami mendukung kalian semua," kata Andhika, salah satu anggota tim yang akan berangkat.

Andhika, Adhimas, Arman beserta rekan lainnya berharap kembali merebut gelar juara dalam laga Danone tahun ini seperti yang sudah diraih tim sebelumnya tahun lalu.

2 komentar: